Wasir Ibrahim, mahasiswa Program Studi Doktor Ilmu Peternakan Fakultas Peternakan Universitas Gadjah Mada, berhasil mempertahankan disertasi berjudul “Kajian Biosintesis Nanopartikel Zink Menggunakan Ekstrak Daun Mimba sebagai Feed Additive dalam Air Minum Ayam Broiler”. Penelitian ini dilakukan sebagai upaya mencari alternatif pengganti antibiotic growth promoter (AGP) yang penggunaannya telah dilarang di Indonesia melalui UU No. 41 Tahun 2014. Dengan metode green synthesis, Ibrahim memanfaatkan zink sebagai prekusor dan ekstrak daun mimba (Azadirachta indica) sebagai bioreduktor untuk menghasilkan nanopartikel zink (ZnNPs-Fitobiotik) yang stabil, ramah lingkungan serta berpotensi meningkatkan kesehatan dan produktivitas ayam broiler.
Dua mahasiswa program Doktor Ilmu Peternakan di Fakultas Peternakan Universitas Gadjah Mada (UGM), Yesita Vera Saraswati dan Dio Fico Felsidan Diatmono, diberi kesempatan menjadi pembawa acara atau master of ceremony (MC) dalam kegiatan pembekalan karyasiswa Program Pendidikan Magister menuju Doktor untuk Sarjana Unggul (PMDSU) Angkatan IX. Keduanya adalah penerima beasiswa PMDSU dari angkatan sebelumnya, Yesita berasal dari Angkatan VI, sedangkan Dio dari Angkatan VII.

Undangan untuk menjadi MC diberikan secara langsung oleh Direktorat Sumber Daya Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemdiktisaintek). Acara dilaksanakan pada 15 sampai 17 September 2025 di Ballroom Kemdiktisaintek dan Mangkuluhur Artotel Suites, Jakarta. Kegiatan pembekalan ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan rutin PMDSU tahun 2025 yang dihadiri oleh pejabat tinggi Kemdiktisaintek, seperti Sekretaris Jenderal Prof. Ir. Togar Mangihut Simatupang, M.Tech., Ph.D., IPU; Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Prof. Dr. Ir. Khairul Munadi, M.Eng.; Staf Khusus Menteri Prof. Ir. I Gede Wenten, M.Sc., Ph.D., serta sejumlah direktur, kepala subdirektorat, tim pembina, reviewer, hingga karyasiswa Angkatan IX dari berbagai perguruan tinggi.
Mahasiswa Program Doktor Fakultas Peternakan (Fapet) Universitas Gadjah Mada (UGM) mencatat prestasi dalam 1st International Conference on Animal Breeding and Reproduction (ICABRE) 2025 yang mengangkat tema “Sustainable Livestock Breeding and Reproduction Practices to Support Global Protein Demands.” Acara ini diselenggarakan pada 15 sampai 16 Juli 2025 di Malang, Indonesia. Yesita Vera Saraswati, S.Pt. yang merupakan mahasiswa Program Studi Doktor Ilmu Peternakan dan mahasiswa awardee Progam Magister menuju Doktor untuk Sarjana Unggul (PMDSU) Batch VI menjadi salah satu best presenter dalam acara tersbut.
Fakultas Peternakan UGM menyelenggarakan Program Fast Track bagi mahasiswa dari Program S1 Ilmu dan Industri Peternakan untuk melanjutkan studi pada Program Studi Magister Ilmu Peternakan dalam waktu 5 tahun atau 5 tahun 1 bulan. Penerimaan mahasiswa fast track ini diperuntukan pada Penerimaan Mahasiswa Pascasarjana untuk perkuliahan Semester Gasal TA. 2025/2026.
Persyaratan Pendaftar
Adapun syarat pendaftar sebagai berikut:
- Mahasiswa aktif pada semester 6 (intake semester Gasal, pelaksanaan kuliah fast track pada semester 7 dan 8); atau
- Mahasiswa aktif pada semester 7 (intake semester Genap, pelaksanaan kuliah fast track pada semester 8);
- Telah menempuh lebih dari 110 SKS (telah menyelesaikan program KKN dan PKL);
- Memiliki IPK lebih dari sama dengan 3,51 dengan melampirkan daftar nilai sementara;
- Memiliki Sertifikat hasil tes kemampuan Bahasa Inggris dengan skor minimal TOEFL 500 yang masih berlaku (maksimum 2 tahun dari tanggal dikeluarkan sertifikat)*;
- Memiliki sertifikat hasil Tes Potensi Akademik (TPA) dengan skor minimal 550 yang masih berlaku (maksimum 2 tahun dari tanggal dikeluarkan sertifikat)*;
- Mengisi formulir pendaftaran (dokumen dapat diunduh melalui tautan http://ugm.id/FormulirPendaftaranFastTrack);
- Mendapatkan surat rekomendasi dari Pembimbing Utama Skripsi dan kesediaan sebagai pembimbing utama tesis guna kelanjutan penelitian dari S1;
- Membuat surat pernyataan bermaterai tentang kesanggupan menyelesaikan studi S1 dan S2 tepat waktu yang diketahui Pembimbing Utama Skripsi dan Orang Tua/Wali.
- Membuat surat pernyataan bermaterai tentang kesanggupan pembiayaan studi; kecuali jika mendapatkan beasiswa.
- Melampirkan surat rekomendasi dari 2 dosen (dosen pembimbing akademik/dosen pembimbing skripsi/dosen lain yang mengenal Saudara).
- Mengisi proyeksi keinginan studi.
- Melampirkan aktivitas atau capaian prestasi.
Rincian Prosedur
Mahasiswa mendaftar dan mengirimkan berkas melalui tautanhttp://ugm.id/FastTrackFapetUGM
Catur Suci Purwati melaksanakan penelitian disertasi dengan mengangkat judul “Model Estimasi Sintesis Protein Mikroba Berdasarkan Derivat Purin Urin Kambing Peranakan Etawa dan Sapera Serta Aplikasinya Pada Proteksi Protein Pakan”. Catur melaksanakan penelitian ini didasari oleh peningkatan permintaan terhadap produk hewani khususnya daging kambing. Dalam upaya memenuhi kebutuhan daging kambing, perlu upaya meningkatkan populasi dan mengoptimalkan produktivitas kambing. Dalam penelitian yang dilakukan oleh Suci upaya tersebut dilakukan dengan menggali potensi kambing perah jantan yaitu kambing PE dan Sapera yang belum tertangani secara optimal. Salah satunya dengan mengoptimalkan peran mikroba di dalam rumen.
Ratih Dewanti telah melakukan penelitian disertasi meninjau Potensi Minyak Magot (Hermetia Illucens) dengan Nanoteknologi sebagai Ppngganti Antibiotic Growth Promoter pada pakan unggas. Penelitiannya didasari karena pemanfaatan antibiotik sintetis telah digunakan secara luas terutama oleh feedmill sebagai campuran pakan komersial untuk pemacu pertumbuhan. Namun, penggunaan antibiotic growth promoter (AGP) yang tidak sesuai dengan dosis dan diberikan secara terus menerus dapat menyebabkan resistensi antibakteri, residu produk ternak, melemahnya ketahanan terhadap penyakit, dan pencemaran lingkungan.
Program Studi Doktor Ilmu Peternakan Fakultas Peternakan Universitas GadJah Mada menyelenggarakan ujian disertasi tertutup bagi mahasiswa atas nama Moh. Sofiul Anam pada tanggal 12 November 2024. Ujian dilaksanakan di Ruang Meeting Gedung Animal Science Learning Center Fakultas Peternakan Universitas GadJah Mada. Ujian dihadiri oleh Budi Guntoro, Dekan Fakultas Peternakan UGM selaku Ketua Sidang, Ali Agus selaku Promotor, Budi Prasetyo Widyobroto selaku Ko Promotor 1 dan Andriyani Astuti selaku Ko Promotor 2. Dalam ujian tersebut, Sofiul diuji oleh Muhlisin, Nurliyani, Yustina Yuni Suranindyah, Bambang Suhartanto dan dosen penguji dari Universiti Putra Malaysia, Abdul Razak Alimon.
Fakultas Peternakan UGM menyelenggarakan Program Fast Track bagi mahasiswa dari Program S1 Ilmu dan Industri Peternakan untuk melanjutkan studi pada Program Studi Magister Ilmu Peternakan dalam waktu 5 tahun atau 5 tahun 1 bulan. Penerimaan mahasiswa fast track ini diperuntukan pada Penerimaan Mahasiswa Pascasarjana untuk perkuliahan Semester Genap TA. 2024/2025.
Adapun syarat pendaftar sebagai berikut:
Mahasiswa aktif pada semester 6 (intake semester Gasal, pelaksanaan kuliah fast track pada semester 7 dan 8); atau Mahasiswa aktif pada semester 7 (intake semester Genap, pelaksanaan kuliah fast track pada semester 8); Telah menempuh lebih dari 110 SKS (telah menyelesaikan program KKN dan PKL); Memiliki IPK lebih dari sama dengan 3,51 dengan melampirkan daftar nilai sementara; Memiliki Sertifikat hasil tes kemampuan Bahasa Inggris dengan skor minimal TOEFL 500 yang masih berlaku (maksimum 2 tahun dari tanggal dikeluarkan sertifikat)*; Memiliki sertifikat hasil Tes Potensi Akademik (TPA) dengan skor minimal 550 yang masih berlaku (maksimum 2 tahun dari tanggal dikeluarkan sertifikat)*; Mengisi formulir pendaftaran (dokumen dapat diunduh melalui tautanhttp://ugm.id/FormulirPendaftaranFastTrack
The Double Degree Program in Animal Science is a prestigious collaborative initiative between the Faculty of Animal Science at Universitas Gadjah Mada (UGM), Kyoto University in Japan, and National Taiwan University (NTU) in Taiwan. This program offers students an unparalleled opportunity to earn two Master’s degrees from world-renowned institutions over a span of three years.
Program Objectives:
- To enhance the quality of education and research in the field of Animal Science.
- To cultivate global leaders in animal science who are well-equipped to address the challenges of the future.
- To strengthen international academic collaborations between UGM, Kyoto University, and NTU.
List of Study Program in Partner University:
- Applied Biosciences, Kyoto University, Japan
- Food Science and Biotechnology, Kyoto University, Japan
- Natural Resource Economics, Kyoto University, Japan
- Agricultural Economics, National Taiwan University, Taiwan
- Animal Science and Technology, National Taiwan University, Taiwan
- Food Science and Technology, National Taiwan University, Taiwan
Enroll Requirements
- Bachelor’s Degree: Applicants must have a bachelor’s degree or equivalent from an accredited institution in a relevant field.
- Academic Transcripts: Official transcripts showing a minimum GPA of 3.0 on a 4.0 scale.
- Diploma: The original diploma from the previous educational program.
- English Proficiency Test: A valid certificate from an English proficiency test such as TOEFL, IELTS, or UGM’s Academic English Proficiency Test (AcEPT).
- Academic Aptitude Test: A valid certificate from an academic aptitude test such as UGM’s Postgraduate Academic Potential Test (PAPs UGM), Basic Academic Potential Test (TPDA PLTI), or BAPPENAS’s Academic Potential Test (TPA).
- Accreditation Certificate: A valid accreditation certificate for the bachelor’s program from the National Accreditation Board for Higher Education (BAN-PT).
- Passport and Photograph: A colored scan of the passport (cover page and personal information pages) and an official passport-sized photograph.
- Additional Documents such as a curriculum vitae, personal statement, research proposal, recommendation letters, and financial support statement.
- For specific programs, please refer to https://um.ugm.ac.id/prosedur-pendaftaran-magister/
Scholarship for Double Degree
Fakultas Peternakan UGM menyelenggarakan Program Fast Track bagi mahasiswa dari Program S1 Ilmu dan Industri Peternakan untuk melanjutkan studi pada Program Studi Magister Ilmu Peternakan dalam waktu 5 tahun atau 5 tahun 1 bulan. Penerimaan mahasiswa fast track ini diperuntukan pada Penerimaan Mahasiswa Pascasarjana untuk perkuliahan Semester Gasal TA. 2024/2025.
Adapun syarat pendaftar sebagai berikut:
Mahasiswa aktif pada semester 6 (intake semester Gasal, pelaksanaan kuliah fast track pada semester 7 dan 8); atau Mahasiswa aktif pada semester 7 (intake semester Genap, pelaksanaan kuliah fast track pada semester 8); Telah menempuh lebih dari 110 SKS (telah menyelesaikan program KKN dan PKL); Memiliki IPK lebih dari sama dengan 3,51 dengan melampirkan daftar nilai sementara; Memiliki Sertifikat hasil tes kemampuan Bahasa Inggris dengan skor minimal TOEFL 500 yang masih berlaku (maksimum 2 tahun dari tanggal dikeluarkan sertifikat)*; Memiliki sertifikat hasil Tes Potensi Akademik (TPA) dengan skor minimal 550 yang masih berlaku (maksimum 2 tahun dari tanggal dikeluarkan sertifikat)*; Mengisi formulir pendaftaran (dokumen dapat diunduh melalui tautanhttp://ugm.id/FormulirPendaftaranFastTrack